1. Lee Byung Hun
Dalam drama terbaru Shin Min Ah yang berjudul “Our Blues”, dalam drama ini Shin Min Ah menjadi pasangan dari aktor yang bernama Lee Byung Hun. Ternyata Shin Min Ah juga pernah berperan bersama Lee Byung Hun sebelum ini. Pada awal debutnya, Shin Min Ah berperan sebagai saudara dari Lee Byung Hun dalam drama yang tayang pada tahun 2001 yakni “Beautiful Days”.
2. So Ji Sub
Pada Tahun 2015 lalu, Shin Min Ah pernah membintangi drama yang berjudul “Oh My Venus” bersama dengan aktor So Ji Sub. Pada akhir drama ini Shin Min Ah akan menjadi pasangan So Ji Sub.
3. Lee Joon Gi
Pernah menjadi lawan main Shin Min ah dalam drama yang tayang pada tahun 2012 yakni drama “Aarang and The Magistrate”. Dalam drama saeguk ini Shin Min Ah berperan sebagai lawan main dari Lee Joon Gi.
4. Lee Jung Jae
Merupakan aktor populer yang juga ikut berperan dalam drama Squid Game, Lee Jung Jae pernah menjadi lawan main dari Shin Min Ah dalam drama berjudul “Chief of Staff” yang tayang pada tahun 2019. Dalam drama ini Shin Min Ah dan juga Lee Jung Jae sama-sama berperan sebagai anggota parlemen.
5. Kim Seon Ho
Pada drama populer yang berjudul “Hometown Cha-Cha-Cha”, Shin Min Ah menjadi lawan main dari aktor Kim Seon Ho. Drama ini menjadi salah satu drama terfavorit dari para pecinta drama korea dan juga merupakan drama yang cukup menguras emosi para penonton.
6. Joo Jin Mo
Dalam drama yang tayang pada tahun 2003 yang berjudul “Punch”, Shin Min Ah berperan bersama dengan Joo Jin Mo sebagai pemeran utama dan juga sepasang kekasih.
7; Lee Je Hoon
Lee Je Hoon juga pernah menjadi lawan main Shin Min Ah pada tahun 2019 lau melalui drama yang berjudul “Tomorrow With You”. Drama ini mengisahkan tentang CEO yang melakukan perjalanan waktu demin dapat menikahi Shin Min Ah.
Nah itu dia orang orang yang pernah beradu peran dengan Aktris Shin Min Ah, semoga artikel ini bermanfaat untuk anda yah.